
Sosialisasi Penyakit Tidak Menular (PTM) Screning Kesehatan dan Rock Port
Upaya pencegahan dan pengendalian Penaykit Tidak Menular (PTM) akan menjadi lebih efektif dan efisien jika faktor risiko tersebut dapat dikendalikan. Peningkatan kesadaran dan kepedulian masyarakat untuk melaksanakan deteksi dini faktor risiko PTM secara mandiri dan berkesinambungan menjadi tahapan sangat penting dalam pengendalian faktor risiko PTM.
Dinas Kesehatan Kab. Pemalang melalui Puskesmas Mulyoharjo melaksanakan kegiatan deteksi dini Penyakit Tidak Menular (PTM) pada Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kab. Pemalang di Kantor Disparpora Pemalang dan peserta dari Pegawai Disparpora Pemalang, dimana tahap awal kegiatan tes kebugaran dan dilanjutkan pemeriksaan meliputi cek berat badan, tekanan darah, gula darah sewaktu dan kolesterol (15/07).
Acara yang dibuka Oleh Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kab. Pemalang Mualip dan acara terakhir paparan oleh Titi Kalimah Kasi PTM dari Dinas Kesehatan Kab. Pemalang tentang pengendalian resiko Penyakit Tidak Menular (PTM).
Leave a Comment