
Audiensi Peningkatan SDM Dengan Pengurus DPD AELI Jawa tengah
Dalam peningkatan kapasitas sumber daya manusia sektor Pariwisata Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pemalang melaksanakan audinesi dengan pengurus DPD AELI Jawa Tengah di Pendopo Disparpora Pemalang (13/09).
Acara yang diawali sambutan Kepala Disparpora Pemalang Mualip yang didampingi oleh Kabid Sarana Prasarana dan Ekraf Eko Daryanto yang hadiri oleh Ketua BP2D, Ketua Gattra, Ketua HPI, Ketua FK Pokdarwis dan Ketua FK Desa Wisata Pemalang, dilanjutkan penyampaian materi dari pengurus DPD AELI Jawa Tengah.
Audiensi ini membahas peningkatan kapasitas sumber daya manusia pariwisata untuk memajukan pariwisata di kab. Pemalang dan sekaligus sosialisasi Assosiasi Experiental Learing Indonesia (AELI) yang sudah bekerjasama dengan Kemenparekraf RI ditingkat DPP AELI.
Leave a Comment