
Kirab Pataka Kereta Kencana HUT Pemalang ke 447
Dalam menyambut dan memperingari hari jadi ke 447 Kabupaten Pemalang tahun 2022, di gelar berbagai rangkaian kegiatan, seperti ziarah makam leluhur, semaan Al- Qur’an, lomba kicau burung dan prosesi Kirab Pataka, sidang paripurna istimewa DPRD, Tasyakuran Pentas Kesenian Angklung Mang Ujo dan Bumpak Pulosari dan masih banyak rangkaiannya (24/01).
Dari sejumlah rangkaian kegiatan tersebut, prosesi kirab petaka merupakan salah satu kegiatan yang dapat dijadikan sebagai simbol eksistensi Kabupaten Pemalang. Kirab dimulai dari Jalan Suro Hadi Kusumo menuju Pendopo Kabupaten Pemalang, kirab tahun ini berbeda dengan tahun sbeleumnya mengingat kegiatan terbatas masih pandemi.
Sepanjang route perjalanan kirab, tampak masyarakat berjejer sepanjang jalan, mereka rela menunggu sejak pukul 8 pagi hanya ingin melihat langsung peristiwa prosesi kirab pataka yang menggambarkan berdirinya Kabupaten Pemalang tempo dulu. Maka tidak hayal, apabila setiap peringatan hari jadi ribuan masyarakat Pemalang ingin melihat langsung arak – arakan kirab petaka, dan kereta kencana, sebagai salah satu kegiatan yang mampu menyita perhatian mereka.




+6
Leave a Comment